[COLLECTION RELEASED] Melihat Jam Tangan Terbaru pada Launching Koleksi Terbaru dari SEIKO Indonesia
Pada tanggal 27 Agustus 2023 kemarin, Seiko Indonesia baru saja meluncurkan beberapa lini model jam tangan mereka. Acara ini diadakan di Hotel Grand Mercure Harmoni, Jakarta Pusat. Pada kesempatan ini Min Carl dan seluruh retailer Seiko di Indonesia mendapatkan undangan oleh Seiko untuk hadir pada acara tersebut. Acara yang digelar sangat meriah karena banyak pengunjung yang penasaran melihat tampilan jam tangan Seiko terbaru baik dari yang limited edition hingga edisi reguler yang dirilis pada saat itu.
Min carl akan kasih kamu beberapa jam tangan yang rilis pada acara tersebut, dan min carl mau kasih tau kepada kalian juga kalau jam tangan ini akan segera hadir di carolinawatch.id loh! Jadi tunggu kehadirannya dan pantengin terus website dan social media kami.
1. Seiko Prospex SRPK01K1 Great Blue King Turtle Special Edition
Seiko sejak tahun 2016, telah berkolaborasi bersama dengan PADI (Professional Association of Diving Instructors). Dan di tahun 2023 ini, Seiko merilis tiga model jam tangan dari kolaborasi tersebut. Yang pertama adalah King Sumo “Great Blue” PADI yang sudah siap untuk kamu dapatkan di carolinawatch.id (beli disini). Sedangkan untuk dua jam tangan lainnya adalah Seiko Prospex ‘Great Blue’ King Turtle SRPK01K1 dan Seiko Prospex ‘Great Blue’ King Samurai SRPJ93K1.
Saat ini mari kita membahas Jam Tangan King Turtle ini,
2. Seiko Chronograph Conceptual
( Jam Tangan Seiko Chrongraph Conceptual )
Lini jam tangan yang diluncurkan pada event acara pada tanggal 27 Agustus kemarin juga membawa Seiko Chronograph dalam perilisannya. Seiko Chronograph Conceptual terdiri dari tiga model jam tangan yang dibedakan oleh warna dial berbeda. Ketiga model jam tangan chronograph tersebut adalah SSB425P1 dengan panda dial, SSB427P1 dengan reverse blue panda dial, dan SSB429P1 didesain dengan reverse panda dial. Pada bezel juga terdapat skala tachymeter.
Jam tangan ini menggunakan quartz movement caliber 8T63, memiliki akurasi ±15 per bulan, dan dengan battery life hingga tiga tahun. Jam tangan ini dibuat dari stainless steel case berdiameter 41,5 mm, ketebalan 12,1 mm, menggunakan Hardlex crystal, dan memiliki ketahanan air hingga 100 meter. Selain itu, Seiko SSB425P1 juga memiliki ketahanan magnetik hingga 4.800 A/m
3. Seiko Presage
Pada lini Presage ini ada beberapa produk yang dirilis pada event acara kali ini. Seiko Presage menggabungkan rasa estetika Jepang dengan keahlian tradisional dan keterampilan pembuatan jam Seiko dalam koleksi asli yang menawarkan keindahan, kualitas, dan kinerja Jepang yang tahan lama.
beberapa produk jam tangan seiko seperti SRP691J1, SSA267J1, SSA271J1, SSA305J1, SRPD39J1, SSA305J1,SSA395J1, SRPD39J1 muncul pada event kali ini. Salah satunya akan kita bahas pada kali ini.
( Jam Tangan Seiko Presage SSA271J1 )
Memperkenalkan Jam Tangan Seiko Presage SSA271J1 Open Heart Black Dial Stainless Strap yang merupakan lini koleksi Presage dengan movement automatic. Jam tangan ini memiliki diameter 39.2 mm dengan ketebalan 12 mm. Material kaca merupakan Sapphire crystal dengan case dari stainless steel. Berkaliber 4R39 dengan ketahanan dalam air mencapai 100 meter.
Jam tangan ini bisa anda dapatkan sesaat lagi di carolinawatch.id! dengan menikmati promo promo yang berjalan. Kamu bisa melihat koleksi seiko lainnya disini.
4. Seiko 5 Sports
Selama lebih dari 50 tahun, Seiko 5 Sports telah secara konsisten menghadirkan tingkat keandalan, daya tahan, kinerja, dan nilai tinggi yang membuatnya disayangi oleh pecinta jam tangan mekanis di seluruh dunia. Saat ini, dengan kreasi desain baru dan koleksi baru yang luas, arloji yang sangat disukai ini lahir kembali. Selamat datang di Seiko 5 Sports yang baru, koleksi dengan semua nilai yang sama tetapi dengan tampilan baru yang segar.
Beberapa produk seperti SRPK17K1, SRPD53K1, SRPD55K1, SRPD79K1, SSK003K1 muncul pada event kali ini sebagai produk yang diminati. Mari kita kenalan dengan salah satu dari mereka.
( Jam Tangan Seiko 5 Sports SRPK17K1 Sports Style 55th Anniversary Re-creation St Steel Limited Edition )
Dibuat pada tahun 1968, Seiko 5 Sports telah menghadirkan jam tangan mekanis yang tahan lama dan andal bagi pecinta jam tangan di seluruh dunia.
Koleksinya diluncurkan kembali pada tahun 2019 dengan tambahan dinamisme awet muda, namun nilai fundamentalnya tetap tidak berubah.
( Case Back Jam Tangan Seiko 5 Sports SRPK17K1 Sports Style 55th Anniversary Re-creation St Steel Limited Edition )
Koleksi tersebut merayakan hari jadinya yang ke-55 dengan edisi terbatas baru yang menciptakan kembali jam tangan pertama dari tahun 1968, selain tiga jam tangan lainnya yang memberi penghormatan pada desain dan warna koleksi Seiko 5 Sports yang pertama. Masing-masing dari empat jam tangan baru ini ditenagai oleh mesin jam otomatis Kaliber 4R36 yang teruji dan tepercaya.
Sesuai dengan yang Min Carl sebutin diatas, bahwa event ini tidak hanya memperkenalkan perilisan koleksi jam tangan Seiko terbaru namun lini jam tangan Alba pun ada dalam perilisan dalam event tanggal 27 kemarin.
5. Seiko Ladies
Seiko Laides merupakan lini produk seiko yang diperuntukan untuk wanita. Lini ini menjadi perhatian juga dalam event yang berlangsung pada hari itu. Dimana beberapa produk seperti SRZ550P1, SRZ552P2, SWR083P1, SWR085P1, SWR087P1 ditampilkan pada gelaran Event Seiko Indonesia ini.
( Jam Tangan Seiko Ladies SRZ550P1 Cream Sparkle Effect Dial Dual Tone Stainless Steel Strap )
Tunggu kehadiran koleksinya di carolinawatch.id!
Bagaimana tanggapan sobat Carl? apakah tertarik untuk meminang salah satu jam tangannya? Cocok sekali untuk menjadi koleksi jam tangan yang kamu miliki sobat. Tunggu kehadirannya di carolinawatch.id Kamu bisa terus memantau sosial media carolinawatch.id untuk mendapatkan update seputar jam tangan.
Ingin melihat koleksi Seiko lainnya disini!
Untuk pemesanan dan detail bisa kunjungi Official store kami:
Jangan lupa juga untuk mengikuti kami di sosial media berikut,
Silahkan Tambahkan Komentar maupun Pesan anda dengan cara mengisi form di bawah ini !
Tinggalkan komentar